ZIGI – Kotaro Lives Alone merupakan drama Jepang terbaru di Netflix yang diadaptasi dari komik Kotaro Wa Hitorigurashi. Bercerita tentang bocah berumur lima tahun bernama Kotaro Sato yang tinggal sendirian di apartemen Shimizu.
Kehadiran Kotaro tentu mengundang perhatian dari tetangganya yang lain. Mengapa Kotaro tinggal sendiri? Apa yang terjadi dengan orangtua Kotaro?
Selain itu, sikap Kotaro yang kaku dan dewasa secara tidak langsung mengajarkan tetangganya yang lain tentang arti kehidupan. Drama Kotaro Lives Alone yang dibintangi aktor cilik Eito Kawahara cocok ditonton bersama keluarga. Yuk simak video selengkapnya!
- Editor: Maria Margaretha